Jadwal dan Hasil Uji Kompetensi Guru (UKG) 2015

Cara Cek Jadwal Uji Kompetensi Guru (UKG) 2015


Bocoran Jadwal dan Hasil Uji Kompetensi Guru (UKG) 2015 img
Jadwal dan Hasil Uji Kompetensi Guru (UKG) 2015 ~ Selamat bertemu dengan Kutipan Berita, pada kesempatan ini Kutipan Berita akan posting seputar hasil pencarian "Jadwal dan Hasil Uji Kompetensi Guru (UKG) 2015". Seperti kita ketahui bersama bahwa pada tanggal 9 - 27 November 2015 UKG kembali akan digelar oleh pemerintah dengan tujuan utama adalah untuk pemetaan guru dan tentunya rencana pendidikan dan pelatihan berdasar hasil UKG 2015. Tentunya bapak/ibu guru sudah mempersiapkan segala sesuatunya untuk menghadapi Soal UKG 2015 kan? Nah berikut adalah Jadwal dan Hasil Uji Kompetensi Guru (UKG) 2015.

Jadwal dan Hasil UKG 2015

Bagi bapak/ibu guru yang akan mengikuti UKG d tahun 2015 tentunya untuk Jadwal UKG 2015 sebenarnya nantinya menjadi tugas dari dinas pendidikan dan tentunya sudah bekerja sama dengan LPMP untuk menentukan TUK (Tempat Uji Kompetensi), sehinnga secara tepat bapak/ibu guru dapat cek Jadwal UKG 2015 setelah ada kabar dari dinas pendidikan kota/kabupaten.


Namun pemerintah juga sudah mempersiapkan untuk Cek Jadwal UKG 2015 bisa melalui laman Info GTK, sialakan kunjungi http://info.gtk.kemdikbud.go.id/

Cara login :
Jadwal dan Hasil Uji Kompetensi Guru (UKG) 2015 img
1. Pilih slah satu link alternatif (tersedia 5 link)
2. Masukan NRG sebagai UserID Jika sudah sertifikasi dan NUPTK jika belum sertifikasi
3. Masukan tanggal lahir sebagai password dengan format penulisan
YYYYMMDD
dimana :
YYYY = tahun lahir 4 digit
MM = bulan 2 digit
DD = tanggal 2 digit
contoh :
Tanggal lahir 10 Januari 1968
Cara menuliskannya :
19680110
Jika masih terdapat ke tidak sesuaian data di lembar info PTK dengan data riil, maka lakukan pengecekan data Anda di Aplikasi dapodik sekolah, lakukan perbaikan dan disynkron ulang.


Nantinya akan mucul tampilan Info UKG seperti berikut :
Jadwal dan Hasil Uji Kompetensi Guru (UKG) 2015 pict


Cek Hasil UKG 2015

Adapun untuk cek Hasil UKG 2015, berdasar pengalaman pada UKG 2015 nantinya setelah selesai mengerjakan UKG 2015 atau setelah durasi pengerjaan Soal UKG 2015 selesai akan mucul pesan : 
1. Jumlah Soal Pedagogik : .....benar 
2. Jumlah Soal Profesional : .... benar

Sehingga tentunya nantinya bisa dikonversi nilainya.

Hasil UKG tahun 2015 ini akan diintegrasikan dengan program Penilaian Kinerja Guru dan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan sebagaimana diamanatkan dalam Permenpan dan RB Nomor 16 Tahun 2009 sebagai persyaratan kenaikan pangkat dan jabatan fungsional guru. Pengembangan keprofesian berkelanjutan dikoordinasikan oleh PPPPTK berdasarkan identifikasi peta kompetensi guru yang diketahui dari hasil UKG . UKG ini akan menjadi agenda rutin bagi guru untuk mengetahui level kompetensi guru sebagai bahan pertimbangan kegiatan peningkatan profesi guru. Dengan demikian, guru nantinya diharapkan tidak resisten terhadap UKG dan akan menjadi terbiasa selalu ingin mengetahui level kompetensi melalui UKG dan senantiasa menginginkan kompetensinya untuk diukur secara berkala.

Hasil UKG 2015 ini selain digunakan sebagai dasar dalam pengembangan keprofesian berkelanjutan dan penilaian kinerja guru, digunakan juga sebagai informasi awal untuk menganalisis lembaga pendidikan guru. Untuk itu, sistem dan mekanisme pelaksanaan UKG akan disempurnakan dan dikembangkan secara terus menerus guna memberikan kontribusi dalam pengembangan kualitas sumber daya manusia melalui pembangunan pendidikan.

Kabar Terbaru Seputar Hasil UKG 2015

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menyelenggarakan Dialog Pendidikan dengan tema tunjangan profesi guru (TPG) di Semarang, Jawa Tengah. Dalam dialog itu mengemuka usulan dari beberapa pihak agar hasil uji kompetensi guru (UKG) bisa dikirim ke sekolah dan orang tua siswa sehingga sekolah dan orang tua siswa mengetahui kompetensi guru-guru di sekolah.

Hasil UKG 2015
Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Dirjen GTK) Kemendikbud, Sumarna Surapranata mengatakan, tahun lalu ada sekitar 1,6 juta guru yang mengikuti UKG. Dari jumlah itu, hanya 192 guru yang mendapatkan rentang nilai 90-100. "Sedangkan nilai rata-rata nasional hanya 42," ujar Pranata saat menjadi narasumber dalam Dialog Pendidikan di Semarang, Jawa Tengah, (12/10/2015).

Hasil Resmi UKG 2015
Pranata mengatakan, UKG dijadikan sebagai potret atau pemetaan kompetensi guru, yang hasilnya juga bisa diketahui orang tua siswa. "Sampaikan aja ke siswa atau ke orang tua. Supaya mereka juga tau, ini memang sekolahnya bagus. Ini perlu didororng. Buktinya di sini tadi ada yang bilang ikut UKG tidak serius. Guru asal-asalan karena tidak ada pengaruhnya (ke tunjangan profesi)," katanya.

Kepala Dewan Pendidikan Provinsi Jawa Tengah, A.T Soegito mengatakan, ia mengamati selama ini tunjangan profesi guru atau program sertifikasi belum sejalan dengan kompetensi guru. TPG yang diterima guru tidak disertai peningkatan kualifikasi atau kompetensi mengajar. "Sebenarnya ada tiga hal pokok yang seharusnya berhubungan, yaitu kelulusan uji sertifikasi, peningkatan kesejahteraan, dan peningkatan kualitas dan profesionalisme," katanya.

Sekitar 100 peserta menghadiri Dialog Pendidikan di Kota Semarang, Jawa Tengah. Sebagian besar peserta merupakan guru dan kepala sekolah. Hadir juga jajaran Kemendikbud dan Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah.

Para peserta sangat antusias dalam sesi tanya jawab dengan Dirjen GTK Kemendikbud maupun Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah, Nur Hadi Amiyanto. Nur Hadi mengatakan, jika terdapat masalah dalam program sertifikasi atau tunjangan profesi, guru dapat melaporkan ke dinas pendidikan. Selanjutnya dari dinas pendidikan akan melakukan koordinasi dengan Kemendikbud, Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP), dan Lembaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan (LPTK), dalam hal ini Universitas Negeri Semarang.

Ia juga mengapresiasi kehadiran Pranata sebagai Dirjen GTK dalam Dialog Pendidikan itu. Apalagi, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo merupakan pimpinan daerah yang interaktif dengan warganya melalui media sosial. Sehingga banyak guru yang menyampaikan langsung masalahnya ke gubernur melalui media sosial. "Ini salah satu wujud keseriusan pemerintah untuk memberikan layanan lebih baik," ujarnya.

Semoga sedikit gambaran cara cek Jadwal dan Hasil Uji Kompetensi Guru (UKG) 2015 di atas bermanfaat.

Keywords : Jadwal dan Hasil Uji Kompetensi Guru (UKG) 2015, Hasil UKG 2015

No comments for "Jadwal dan Hasil Uji Kompetensi Guru (UKG) 2015"